Salah satu kebahagiaan dari seorang blogger adalah saat postingnya diberi komentar, apalagi kalau komentarnya positif. *yaiyalah
Nah, ada sebuah project menarik yang digagas oleh sesama pencinta buku, Oky. Idenya sederhana, yaitu menyisihkan uang sesuai dengan komentar yang masuk ke blog di tahun 2015.
Berikut ini sekilas guidelines dari proyek tersebut (disalin dengan perubahan seperlunya dari blog Kak Vina *iya, random ya XD)
A. Saya akan menyumbang Rp500 untuk setiap komentar yang masuk di blog post tahun 2015 ini, termasuk reply dari saya pribadi.
B. Komentar yang dihitung hanya dari entri post tahun 2015, yaitu post tanggal 1 Januari 2015 s.d. 31 Desember 2015.
C. Seluruh komentar dalam entri post apapun selama tahun 2015 akan dihitung. Komentar SPAM dan juga Pingback tidak dihitung.
D. Akan diberlakukan untuk ketiga blog saya: blog personal, blog buku dan juga blog tulisan.
Untuk yang tertarik, bisa ikutan juga lho! Caranya:
A. Buat Master Post, let everybody know your good intention. Lalu pasang banner Donate for Comments di sidebar blog kamu, link-kan ke Master Post kamu. Agar pengunjung blogmu aware dengan proyek ini
B. Buat Wrap Up post yang berisi laporan seberapa banyak jumlah komentar dan dana yang berhasil dihimpun. Lalu laporkan juga untuk apa dan kemana dana tersebut kalian sumbangkan
C. Collected Donation. Apabila teman-teman tertarik, mari bergabung dengan saya dan bersama-sama kita menyumbangkan donasi kita untuk satu atau dua badan amal tertentu. Feel free to contact Oky, host project ini: Oky dan Buku
D. Daftarkan blog kalian (kalau bisa, taruh link Master Post) via linky di post yang tersedia di website Oky. Mari kita saling berkunjung dan meninggalkan sebanyak mungkin komentar.
Nah, itu dia sedikit penjelasan tentang proyek yang semoga saja akan membawa perubahan positif buat saya dan seluruh pembaca blog.
Hope you all have a great year ahead!
Cheers!
Zelie
8 Comments
Thank you for join with me and others!
ReplyDeleteSemoga lancar dan sukses yaaa :D
Amin! Semoga lancar, Ky! ^^
ReplyDeletekok seru kayaknya ya :O
ReplyDeleteIyaaa, ikutan yuk! Ngobrol di komen aja udah jadi amal :P
ReplyDelete[…] bahwa saya sudah berjanji untuk tidak ikutan RC apapun di tahun 2015. Tapi karena saya rasa bahwa Donate for Comments dan juga Babat Timbunan adalah lebih ke arah personal project dan juga gak maksa saya baca buku […]
ReplyDeleteIdenya keren! Kreatif dan mulia. Semoga berkah dan lancar ya.
ReplyDeleteIya, makanya tertarik buat ikutan. Amin! Makasih ya ^^
ReplyDelete[…] but not least, saya ikut project Donate for Comments. Setiap komentar yang diberikan pada post saya di tahun 2015, saya akan menyumbang Rp […]
ReplyDelete